Andre Geim dan Konstantin Novoselov adalah penemu Graphene, pada 2004. Mereka mendapat nobel pada 2010.
Awalnya, Andre Geim ingin tahu bagaimana karakter satu lapis karbon terhadap berbagai keadaan tertentu. Tapi untuk menipiskan karbon sehingga menjadi satu lapis, pasti akan menghancurkan lapisan itu. Jadi ia menugaskan mahasiswanya yg bernama Da Jiang untuk memoles grafit (yang mana merupakan karbon dengan lapisan atom tebal) sampai setipis-tipisnya.
Da Jiang kembali beberapa minggu kemudian, dengan membawa seperti butiran pasir hitam. Di sisi lain, secara tak sengaja, ada seseorang yg melihat selotip di dalam tpt sampah yang mana bagian yang buat menempel itu sering tertutupi, baik oleh debu, maupun grafit dari pensil. Andre Geim, dengan cara menempelkan selotip pada butiran graphene tsb, akhirnya bisa mengambil satu lapis Graphene.
Lalu dengan Konstantin Novoselov, Andre Geim melalukan penelitian terhadap ini, dan setelah saat pertama Jurnalnya tidak mendapat sambutan yang baik dari para ilmuwan, di Jurnal kedua ternyata ia berhasil menarik perhatian para ilmuwan terhadap Graphene. Graphene akan dikembangkan untuk bahan solar panel, atau untuk layar sentuh yang bisa dibengkokkan tapi tetap kuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar